Wisata Bukit Kuneer Malang

Alamat Lokasi Wisata Bukit Kuneer, Gunungrejo, Singosari Malang, Jawa Timur 65153, tepatnya di kebun teh wonosari toyomarto lawang.


Wisata Bukit Kuneer Malang

Wisata Bukit Kuneer Lawang Malang

Wisata ini menawarkan panorama keindahan perkebunan teh di ketinggian 1109 mdpl belatarkan gunung Arjuno yang gagah menjulang, dengan udara yang sejuk serta hawa segar. Sejauh mata memandang terlihat hamparan warna hijau perkebunan teh yang sangat luas.
Selain keindahanya wisata bukit kuneer juga menawarkan beberapa spot foto yang kekinian dan instagramable. Beberapa spot foto selfie di bukit kuneer antara lain:

Spot foto love yang lagi ngetren jaman now.
spot foto rumah kayu
Spot foto jembatan kayu di sepanjang perkebunah teh
Spot foto rumah gubuk
Spot foto kupu kupu dan masih banyak lagi.

spot favorit di wisata bukit kuneer malang

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas Wisata Bukit Kuneer.

Untuk menikmati keindahan serta kesejukan bukit kunir wonoasri anda akan dikenakan tiket masuk sebesar 20.000 rupiah. Biaya parkir 4.000 rupiah untuk sepeda motor, 10.000 rupiah untuk mobil.
Beberapa fasilitas yang bisa di dapat pengunjung antara lain warung makan, toilet & wc, mushola, gazebo tempat istirahat, kolam renang, penginapan dan masih banyak lagi.


Asal usul nama bukit kuneer


Bukit Kuneer adalah Salah Satu Wilayah Kebun Teh Wonosari yang Awal tahun 1910 di Tanami bibit Kunir🌱 di blok wilayah Kebun III/T no. 78.

Lalu tanaman tersebut tidak menghasilkan apa - apa bagi perusahaan, dan digantikan tanaman teh jenis Sinensis klon TRI 025 hingga saat ini.
Semakin berkembangnya Wisata di Kabupaten Malang, membuat Afdieling Wonosari tertarik untuk membuat area wisata yang asri alami dan memiliki estetika alam perkebunan teh Wonosari. dinamakanlah wisata tersebut Bukit Kuneer di kawasan perkebunan teh

Rute Menuju Lokasi Bukit Kuneer Wonoasri Lawang

Rute dari kota malang ikuti petunjuk ke lawang dilanjut ke kebun teh wonoasri, dari kebun teh perjalanan dilanjutkan dengan jalan kaki sekitar 30-45 menit dengan jarak tempuh kurang lebih 2kilometer.
Jika anda tidak mau berjalan kaki takut pegel atau capek bisa menyewa jasa ojek warga setempat. Biasanya menggunakan motor trial, biaya sewa sekitar 20.000 - 30.000

Hal -Hal yang perlu diperhatikan jika mengunjungi Wisata Bukit Kuneer

1. Siapkan peralatan anda buat hunting foto di lokasi wisata, seperti camera, tripod, gamera go pro atau juga camera hand phone
2. Siapkan bekal untuk perjalanan menuju lokasi bukit kuneer. 
3. Point penting jika mengunjungi bukit kuneer jangan membuang sampah sembarangan.

0 Response to "Wisata Bukit Kuneer Malang"

Post a Comment

Komentar disini jika ada yang di tanyakan atau mau menambahkan informasi

Iklan atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel