Cara Mudah dan Cepat Mencetak Kertas Stiker Harga

Cara Mudah Mendesain dan mencetak Kertas Stiker Harga Menggunakan Corel Draw

Apa kabar sobat ujaey bob? Sudah punya rencana kemana akhir pekan ini? Di akhir pekan ini saya tidak ingin kemana – mana, kalau biasanya mbolang, sekarang libur dulu karena istri lagi hamil besar,Jadi suami siaga sekarang. Di sela sela menjadi suami siaga kali ini saya akan memberikan tips cara mudah mendesain dan mencetak kertas stiker harga dengan printer Epson L120.

Kenapa saya menggunakan printer Epson L120 pertama karena printer Epson sudah terjamin kualitas ok dan sangat bandel ada printer saya pakai L110 masih awet belum rewel padahal kerja printer sangat berat, kedua harganya relative murah, ketiga kecepatan printer lumayan wushh kenceng. Printer yang satu ini menggunakan 4 warna tinta CMYK. Apa itu CMYK Cyan, Magenta, Yellow, Black.

Kembali ke pokok bahasan tentang cetak mencetak, biar gak cerita panjang lebar. Ikutilah langkah langkah berikut ini:

1 Buka program coreldraw dan buat halaman baru. Disini saya menggunakan CorelDRAW X4.

2 Scan kertas stiker menggunakan scanner, Scanner merupakan alat wajib yang harus dimiliki oleh tukang desain atau tukang setting selain PC dan Printer.

3 Crop kertas tepat sisi pinggir kertas biar sesuai dengan kertas, memakai menu crop pada corel draw di toolbox. Seperti gambar dibawah ini.


4 selesai di crop paskan kertas pada halaman, gunakan halaman kertas standart customnya program corelDRAW saja biar waktu print sama tidak merubah – rubah halaman, biasanya Letter. seperti gambar dibawah ini:


5 Buat text harga yang akan di isikan di stiker harga gunakan menu text (T) pada Toolbox sesuaikan ukuranya kolom stiker. sebagai contoh disini saya membuat 3 pcs Rp5000,-
Jangan terlalu kecil dan jangan terlalu besar ambil pasnya aja, Isikan satu persatu. Biar lebih cepat isinya caranya text tadi di group jika sudah di break apart lalu copynya menggunakan mouse tahan klik kiri geser jangan dilepas paste klik kanan.

6 jika sudah selesai terisi semua kolom stiker harga, Groub semua scanan kertas dan text yang di buat tadi. Atur posisi kertas yang di inginkan menggunakan rotasi mau vertical atau horizontal. Kalau saya sendiri biasanya menggunakan vertical untuk posisi ngeprint.

7 Jika posisi ngeprint kertas sudah di sesuaikan ungroub sisihkan scanan kertas dengan cara dilompatkan. Yaitu mengubah nudget offset cara mengubahnya sama seperti tutorial saya sebelumnya cara pecah warna film sablon.

gambar scanan kertas yang sudah di sisihkan dari halaman corel draw siap untuk diprint
8 jika sudah disisihkan keluar halaman kertas corelDRAW siap untuk di print. Sebagai percobaan apakah sudah pas bener atau masih ada melesetnya sedikit alangkah  baiknya waktu ngeprint di coba dulu 1x print terus dicek. Kalau sudah ok bagus langsung bisa di print 10x atau  berapa sesuai keinginan anda.

Sekian tips ujaey bob kali ini nantikan tutorial sejanjutnya. bila ada pertanyaan tanyakan di kolom komentar

0 Response to "Cara Mudah dan Cepat Mencetak Kertas Stiker Harga"

Post a Comment

Komentar disini jika ada yang di tanyakan atau mau menambahkan informasi

Iklan atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel