Pantai Dlodo


Wisata Pantai Tulungagung

Tulungagung merupakan salah satu kabupaten yang terletak di pesisir selatan pulau jawa tepatnya di jawa timur. Kabupaten ini merupakan satu dari beberapa kabupaten di jawa timur yang kaya akan Potensinya, Beberapa potensi yang dimiliki kabupaten tulungagung di antaranya potensi wisata, budaya, Sumber Daya Alam, Juga Sumber daya manusianya. Kali ini yang akan saya bahas adalah Potensi wisata alamnya.
Banyak sekali potensi wisata yang ada di kabupaten tulungagung, dari sekian banyak potensi wisata di kabupaten tulungagung yang paling saya gemari dari kabupaten ini wisata perut (wisata kuliner atau makan – makan) yaitu ayam lodho khas tulungagung
Yang kedua adalah wisata pantainya, Kenapa saya lebih suka dengan pantai di tulungagung? Satu karena wisata pantainya tergolong sangat murah buat kantong, kedua wisata pantai di tulungagung masih alami belum banyak campur tangan pembangunan manusia, ketiga yaitu warga di sekitar pantai pantai di tulungagung tergolong sangat ramah tamah. Makanya blog saya banyak sekali dokumentasi pantai untuk daerah tulungagung.

Wisata Pantai Dlodo Pucanglaban Kabupaten Tulungagung

Pantai Dlodo
ujaey bob Dlodo Beach tulungagung
Salah satu pantai yang masih alami, murah bahkan gratis dan belum banyak campur tangan manusia ialah pantai dlodo pucanglaban. Pantai ini dulunya merupakan bekas tambang besi, tidak tau orang mana yang menambang banyak sekali di sekitar pantai gundukan pasir hitam pekat bekas tambang yang tidak di angkut. Pantai dlodo memiliki bibir pantai yang lumayan laus dan panjang dengan Ombak yang tinggi betingkat ketinggian ombak rata – rata 5 hingga 7meter cocok digunakan surving. Panjang bibir pantai mungkin sekitar 200 meter dan garis pantai yang sangat panjang sekitar 1kilo meter dengan pasir yang lembut hitam kecoklatan ada juga yang putih halus. Karena pantainya yang luas pasir di sekitaran pantai dlodo yang tersapu oleh angin banyak sekali membentuk ombak pasir (orang – orang biasa menyebut gumuk pasir pantai dlodo) yang menjadi keindahan tersendiri bagi pantai dlodo.
Di sekitar pantai dlodo juga terdapat sebuah perkebunan kelapa yang sangat luas dengan nama perkebunan dlodo, di situ akan banyak sekali sapi berkeliaran bebas yang di gembala oleh warga setempat

Alamat Lokasi Wisata Pantai Dlodo

Untuk alamat lokasi tepat pantai dlodo berada di dusun Dlodo desa panggungkalak kecamatan Pucanglaban kabupaten tulungagung Jawa Timur Indonesia berbatasan dengan kecamatan kalidawir jadi jangan heran jika kalian mengunjungi pantai ini bisa melihat dengan jelas pantai sine dari pantai dlodo ini yang dipisahkan oleh bukit bukit juga tebing tebing yang tinggi di sekitar pantai.

Pantai Dlodo
foto pantai dlodo tulungagung
Taukah anda kecamatan pucanglaban tulungagung merupakan surganya wisata pantai, Banyak sekali Pantai di kecamatan ini mulai saja dari pantai molang, pantai pacar, pantai lumbung, pantai kelinci, pantai kedungtumpang, pantai salapan, pantai pucang sawit juga pantai dlodo. Di antara beberapa pantai tersebut Cuma Kedung tumpang yang mendapat perhatian serius dari pemerintah karena sempat ngehits.
Untuk pantai lainya belum banyak perhatian dari pemerintah jangan heran jika akses jalan menuju lokasi pantai masih ekstrim.

Akses Rute Termudah Menuju Pantai Dlodo pucanglaban

Jarak pantai dlodo dengan pusat kabupaten tulungagung sekitar 45 kilo meter bisa di tempuh dengan kendaraan sepeda motor ataupun mobil, namum menurut saya jangan pakai mobil karena medannya yang berat sekali, lebih baik gunakan sepeda motor saja.
Jika kalian dari kota Kediri untuk rute menjuk ke pantai dlodo ya langsung saja menuju ke kabupaten tulungagung sampai di kota tulungangung ikuti petunjuk ke kecamatan ngunut, sampai di pertigaan timur IAIN tulungaagung belok kanan ikuti papan petunjuk pantai sine. Karena dari sini Cuma ada petunjuk ke pantai sine petunjuk itulah yang akan mengarahkan kalian ke beberapa pantai di pucanglaban. Ikuti terus petunjuknya sampai masuk kawasan kecamatan pucanglaban sebagai tanda jika kalian sudah menemukan hutan jati dengan jalan aspal rusak berarti sudah sampai di pucanglaban. Jalan terus sampai menemui pos Kampling ditengah simpang tiga belok kiri di situ ada papan petunjuk ke kedung tumpang pantai molang dan lumbung. Berjalanlah lurus hingga menemui belokan dan gang lumayan kecil ada papan petunjuk ke pantai dlodo dari sini jaraknya mungkin masih sekitar 5 kilometer, ikutilah petunjuknya sampai kelokasi. Jika merasa bingung bisa Tanya ke warga sekitar.

Fasilitas + Harga Tiket Masuk di Wisata Pantai Dlodo Pucanglaban

Karena pantainya masih sangat alami akses jalanya pun sangat berat dengan aspal rusak, macadam bebatuan sebagian juga di cor rabat beton. Tidak ada fasilitas apapun di pantai dlodo dan belum ada tiket retribusi untuk masuk ke lokasi (gratis) tidak seperti pantai sine yang sudah ada harga tiket masuk retribusinya.
 Referensi Lainya Pantai Lumbung Tulungagung

Keindahan Wisata Pantai Dlodo Pucanglaban Tulungagung

Lokasinya yang sangat luas pantai dlodo banyak sekali menawarkan spot foto keindahan yang sangat alami. Berikut beberapa keindahan Di pantai Dlodo
Keindahan Ombak Pantai Dlodo

Pantai Dlodo
Dlodo beach tulungagung
Ombak di pantai dlodo merupakan ombak pantai paling besar paling tinggi di kabupaten tulungagung, ombaknya bisa mencapai tiga tingkat. Kenapa bisa begitu? Karena pantai dlodo langsung menghadap laut lepas samudra hindia jadi jadi ombaknya besar patut untuk di abadikan. Sebagai catatan tidak disarankan mandi di pantai ini

Pasir Pantai Dlodo ( Gumuk Pasir )
Meski gumuk pasir di pantai dlodo tidak seluas gumuk pasir di jogja parang tritis. Namun keindahanya tidak mau kalah, bisa buat spot foto ala gurun pasir timur tengah di pantai ini

Muara Sungai Pantai Dlodo
Sisi timur pantai dlodo terpisah oleh muara sungai yang lumayan besar. Ini juga yang membuat pantai dlodo menjadi terpisah,  Muara sungai ini cocok buat spot foto di sekitar pantai dlodo

Perkebunan Kelapa Bengawan Gede Pantai Dlodo Pucanglaban


Perkebunan kelapa ini merupakan salah satu spot foto favorit bagi pengunjung, kenapa begitu? Foto di jalan perkebunan ini memberikan nuansa yang hijau sejuk segar pada hasil foto. Ditambah dengan background pohon buah kelapa yang menggoda.

Sebagai catatan jika berkunjung ke pantai dlodo siapkan bekal kalian mulai dari air mineral dan juga makanan kecil, Ingat Sampah jangan di buang sembarangan
Itulah sedikit pengalaman ujaey bob berkunjung pantai dlodo semoga catatan kecil sederhana saya ini bisa membantu anda mengenal lebih pantai dlodo.


1 Response to "Pantai Dlodo"

Komentar disini jika ada yang di tanyakan atau mau menambahkan informasi

Iklan atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel